Walaupun kerap menjadi penyebab kegemukan hingga penyakit serius, namun kalori sangat dibutuhkan oleh kita yang ingin mendapatkan energi tambahan maupun menambah berat badan. Kalori sendiri merupakan suatu energi yang terkandung hampir di semua makanan maupun minuman.
Untuk kamu yang sedang menjalankan diet sangat tidak disarankan untuk mengonsumsi makanan ini, sementara bagi yang terlihat sedikit kurus, sebaiknya sering-seringlah mengonsumsi makanan berkalori tinggi, karena dalam studi terakhir mengatakan jika kalori bisa meningkatkan berat badan seseorang. Lalu apa saja makanan yang kaya kandungan kalorinya ???
Makanan Tinggi Kalori
1.) Coklat
Siapa yang tidak suka dengan coklat ??? Makanan manis yang satu ini ternyata tinggi kandungan kalorinya.Dalam sebatang coklat 28 gram memiliki 162-167 kalori. Seseorang yang ingin menambah berat badan, bisa mengonsumsi coklat.
2.) Ikan Laut
Ikan laut selain enak juga kaya gizi, salah satunya adalah tinggi kalori. Ikan laut yang kaya kandungan kalori di antaranya : salmon, tuna, sarden, makarel dan masih banyak lagi.Seporsi ikan laut menyumbang kalori sebesar 300-400 setiap 100 gram.
3.) Gorengan
Gorengan juga merupakan salah satu makanan kaya kalori. Dengan mengonsumsi 3 biji saja, hampir sekitar 500-700 kalori kita peroleh.Namun perlu diperhatikan ketika mengonsumsi gorengan jangan terlalu banyak karena makanan ini mengandung kolesterol jahat penyebab penyakit jantung.
4.) Mayones
Saus gurih ini sering disajikan bersama sosis goreng. Mayones sendiri terbuat dari putih telur yang mampu memberikan asupan kalori harianmu. Dalam 2 sdm, mayones memiliki kalori sebesar 180.5.) Minyak Ikan dan Minyak Sayur
Kehadiran minyak ikan maupun sayur kerap menambah rasa gurih pada makanan, selain itu bahan ini juga kaya kalori yang baik untuk menambah berat badan. Kandungan kalori pada minyak ikan/sayur sebesar 902 dalam 100 gram.6.) Pisang
Pisang ternyata memiliki kandungan kalori dalam jumlah yang banyak, yakni sekitar 89000 setiap 100 gramnya. Tak hanya itu, nutrisi penting pada pisang seperti fosfor, kalsium, potasium, zat besi sampai vitamin berguna untuk menjaga kesehatan tubuh.7.) Kurma
Mengonsumsi 3 buah kurma ternyata dapat memberikan energi dalam jumlah banyak serta hanya membutuhkan waktu yang singkat. Rasa manis pada kurma menyebabkan buah ini kaya kalori, yakni sekitar 282.000 (282 kkal) setiap 100 gram.8.) Alpukat
Mengonsumsi jus alpukat ternyata baik bagi kesehatan. Namun kandungan kalorinya yang tinggi sering ditakuti bagi yang sedang menjalankan program diet.Mengonsumsi jus alpukat setiap hari diyakini dapat menambah berat badan. Hal ini karena alpukat mengandung kalsium dan kalori yang tinggi sehingga dapat menguatkan tulang Anda.
9.) Keluarga Biji-Bijian (Kacang)
Kacang tergolong keluarga biji-bijian yang tinggi kalori. Kacang tersebut antara lain : kacang mete, kacang tanah, kacang hijau, kacang almond dan lain-lain akan memberikan kalori sebesar 718 setiap 100 gramnya.10.) Susu
Mengonsumsi susu sapi, susu kambing maupun whole milk efektif untuk menambah berat badan.Hal ini dikarenakan pada susu whole milk terkandung sejumlah nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh dan kalorinya yang terbilang cukup banyak, sekitar 452 kalori setiap 100 gram.
Produk olahan susu seperti keju, mentega, susu bubuk dan whole milk memberikan kebutuhan kalori antara 75-636 kalori.
11.) Daging Merah
Entah itu daging sapi, kambing, bebek, ayam, atau kerbau semua orang menyukainya, terlebih ketika diolah dengan cara dipangang, dibakar atau digoreng (ayam) sangatlah menggugah selera. Dalam 100 gram daging terdapat sekitar 286-304 kalori.12.) Keluarga Padi-Padian
Padi-padian semacam beras hingga jagung ternyata mengandung kalori sekitar 124-256 dalam 100 gramnya.13.) Keripik Kentang
Sama halnya dengan kandungan di dalam gorengan, makanan keripik juga mengandung kalori setidaknya 160 kalori setiap kepingnya. Jika kita mengonsumsi 10 keping saja, berarti sudah 1600 kalori masuk ke dalam tubuh.14.) Es Krim
Es krim termasuk menu makanan yang mengandung kalori berlebih. Produk es krim yang tinggi kalori biasanya terbuat dari susu murni. Dengan tambahan gula dan topping, kalori di dalam es pun semakin banyak.15.) Mangga
Aneka buah seperti mangga juga memberikan kalori tinggi. Rasa manis alami dari buah ini mampu memberikan kalori sebesar 156 kkal per 100 gramnya. Ingin dinikmati langsung atau dibuat jus semakin menambah cita rasa.16.) Makanan Manis
Makanan manis mengandung kalori antara 245-321 per 100 gramnya. Makanan ini bisa dijumpai pada donat, kue dengan tambahan krim, permen, dan es krim.17.) Kelapa
Menikmati es kelapa muda memang dapat mengatasi rasa haus, selain itu di dalam buah kelapa terdapat kalori sebesar 354 kkal per 100 gramnya, sehingga kamu akan mendapatkan tenaga dalam waktu singkat. Selain itu dengan mengonsumsi air kelapa dapat mencegah dari dehidrasi.
Baca juga :
- Mengenal Lebih Dini Tanda-Tanda Dehidrasi
- 10 Manfaat Air Kelapa Bagi Kesehatan Tubuh
- Mengenal Pohon Kelapa, Pohon Seribu Manfaat
18.) Anggur
Suka dengan buah Anggur ??? Untuk orang yang sedang menjalankan program diet, sebaiknya jangan terlalu banyak mengonsumsi buah ini. Sebab buah anggur memiliki kalori cukup banyak juga yakni sekitar 69.000 kalori (69 kkal) setiap 100 gr.19.) Makanan Cepat Saji
Makanan cepat saji hingga junk food memiliki kadar kolesterol jahat dan berpotensi memengaruhi kesehatan jantung. Salah satu menu makanan fast food, yakni burger mengandung kalori sebesar 400.20.) Buah Pir dan Apel.
Sama tapi tak serupa, buah pir dan apel juga mengandung kalori tinggi untuk memberikan energi dalam jumlah banyak dan dalam waktu singkat. Mengandung lemak dan kalori tinggi, sekitar 58 kkal per 100 gramnya, sehingga sangat baik untuk menambah berat badan.
Itulah beberapa makanan yang mampu menambah berat badan. Walaupun diperlukan, tapi ingat jika konsumsi makanan berkalori tinggi terlalu banyak dapat beresiko menyebabkan kelebihan berat badan (obesitas).
Baca juga :
- Bahan Pemanis Makanan Alami Pengganti Gula Yang Lebih Sehat
- Benarkah Telur Mampu Menurunkan Tekanan Darah dan Kolesterol ???
- Ternyata Ini Manfaat Mengonsumsi Makanan Berserat !!!
- Kebiasaan Buruk Penyebab Munculnya Diabetes
- Manfaat Kuaci Bagi Kesehatan, Kecil Makanannya Namun Besar Manfaatnya
Sumber :
https://mediskus.com/nutrisi/makanan-yang-mengandung-kalori-tinggi
https://mediskus.com/nutrisi/10-jenis-makanan-berkalori-tinggi
0 Komentar
Berkomentarlah secara sopan dan santun di sini 😇